Monday, 10 November 2014

Keuntungan Menyusui Dua Bayi



Keuntungan Menyusui Dua Anak Sekaligus
Oleh : Candra Tariska Fajar Romlani (tariskapurnomo@gmail.com)
Menyusui dua anak sekaligus dalam dunia medis disebut sebagai tandem breastfeeding atau tandem nursing. Menyusui dua anak ini tidak berbahaya dan tidak juga mengurangi jatah bagi bayi yang lebih kecil atau sang adik. Dengan catatan ibu menyusui selalu memperhatikan asupan nutrisi yang lengkap dan bisa ditunjang suplemen multivitamin, serta menjaga kebugaran tubuh dari stressor dan rasa lelah berlebih selama menyusui.
Banyak orang yang beranggapan bahwa apabila menyusui dua bayi sekaligus akan mengurangi jatah bayi yang lebih kecil (adiknya).  Namun perlu anda ketahui, bahwa sebenarnya produksi Asi pada ibu menyusui itu sesuai kebutuhan dan  permintaan. Semakin tinggi permintaan dan semakin sering ibu menyusui, maka semakin banyak pengeluaran hormon prolaktin yang keluar, sehingga memicu produksi ASI lebih banyak. Dan sedotan mulut bayi saat menyusui akan merangsang payudara untuk terus memproduksi ASI, sehingga jumlah ASI yang diproduksi akan cukup untuk dua bayi bahkan lebih.

Selain ASI dijamin cukup untuk dua anak sekaligus, tandem breastfeeding juga mempunyai beberapa keuntungan yang diantaranya:
  1. Mendekatkan hubungan kakak-adik, karena sama-sama menyusui dan dekat dengan ibu. Hal ini  berbeda apabila salah satu anak lebih sering dekat dengan ibu, maka anak yang satunya bisa menimbulkan rasa iri atau merasa dinomorduakan.
  2. Nutrisi lebih untuk kakak, karena pada awal-awal setelah melahirkan, colostrum (penting untuk daya tahan tubuh) dan zat penting lainnya banyak diproduksi dan anak yang lebih tua ikut mendapatkan atau dengan kata lain sang kaka mendapatkan colostrums dua kali saat dia dilahirkan dan saat adiknya dilahirkan.
  3. Mengurangi masalah bendungan payudara, karena Jumlah ASI yang berlimpah di setelah persalinan. Maka dengan adanya anak kedua maka masalah ini bisa teratasi.
Sedangkan kerugian Menyusui Dua Anak adalah menguras tenaga Ibu dan membutuhkan waktu yang berlebih untuk menyusui, sehingga ibu harus pandai membagi waktu untuk beristirahat dan mencukupkan gizi dengan Makanan Pelancar ASI Ibu Menyusui.

No comments:

Post a Comment